Ditendang dari Piala Dunia 2022, Penjaga Gawang Inter Milan Serang Balik Pelatih Kamerun
FOOTBALL265.COM – Penjaga gawang Inter Milan, Andre Onana balik menyerang pelatih Kamerun, Rigobert Song, setelah dirinya dikeluarkan dari skuat di Piala Dunia 2022.
Andre Onana ditendang, alias dikeluarkan dari skuat tim nasional Kamerun sesaat sebelum pertandingan kedua Grup H Piala Dunia 2022, melawan Serbia.
Keputusan yang diambil oleh Rigobert Song tersebut dinilai berhasil. Mengingat, Kamerun mampu meraih hasil positif kala menahan imbang Serbia.
Bermain di Stadion Al Janoub Al Wakrah, Senin (28/11/22) 17.00 WIB, pertandingan antara Kamerun vs Serbia berakhir dengan skor 3-3.
Meski sempat tertinggal 1-3, Kamerun mampu menyamakan kedudukan berkat sumbangan gol yang diciptakan oleh Vincent Aboubakar di menit ke-63, dan 66’ oleh Erick Maxim Choupo-Moting.
Kendati demikian, ada salah satu pemain Timnas Kamerun yang merasa tidak senang dengan keputusan Rigobert Song.
Sosok yang dimaksudkan adalah kiper Kamerun, Andre Onana. Bahkan, sang pemain kedapatan melakukan serangan eksplisit terhadap pelatih Timnas berjuluk The Indomitable Lions itu.
“Kemarin saya tidak diizinkan berada di lapangan untuk membantu Kamerun, seperti yang selalu saya lakukan, untuk mencapai tujuan tim.”
“Saya selalu berperilaku dengan cara memimpin tim menuju kesuksesan dengan cara yang baik,” terang Andre Onana dikutip dari The Independent.
Bahkan, Andre Onana juga turut mengirimkan pesan menyentuh hati kepada para penggemar tim nasional Kamerun.
1. Onana Kirim Pesan Menyentuh
Nama Andre Onana hilang dari daftar skuat pemain yang digunakan untuk melawan Serbia, persis beberapa saat sebelum pertandingan kedua Gup H tersebut dimulai.
Alasan dicoretnya nama Onana dijelaskan oleh pelatih tim nasional Kamerun, Rigobert Song. Sang pelatih mengatakan bahwa pemain Inter Milan sendiri yang menginginkan hal itu.
Pasalnya, Song mengungkapkan bahwa sebelumnya, Onana menyatakan ingin pergi dari Timnas berjuluk The Indomitable Lions tersebut.
Bahkan, pelatih berusia 46 tahun tersebut juga mengatakan jika sebenarnya posisi penjaga gawang adalah hal paling krusial.
Namun, dirinya lebih mengedepankan sikap disiplin dan rasa hormat dari setiap pemainnya. Maka dari itu, Andre Onana didepak dari skuat Kamerun pada Piala Dunia 2022.
“Posisi penjaga gawang sangat penting. Kami berada di turnamen yang sulit dan saya tahu apa yang harus dilakukan, yaitu memastikan bahwa tim berada di atas individualitas.”
“Anda harus beradaptasi dengan disiplin tim. Jika Anda tidak bisa melakukannya, saya pikir perlu menyingkir dan bertanggung jawab,” ujar Rigobert Song.
Di sisi lain, Andre Onana menjawab pernyataan tersebut dengan mengatakan bahwasannya, dirinya telah memberikan segalanya untuk Timnas Kamerun.
“Saya ingin mengungkapkan rasa sayang saya untuk negara dan tim nasional saya. Saya telah mengerahkan seluruh upaya dan energi saya untuk menemukan solusi atas situasi yang sedang dialami.”
“Beberapa momen sulit diselesaikan. Namun, saya selalu menghormati dan mendukung keputusan orang yang bertanggung jawab atas kesuksesan tim dan negara kita,” ujar Andre Onana dikutip dari The Idependent.
Sumber: The Independent