Jadwal Liga Spanyol Hari Ini: Real Madrid Pantang Tergelincir Lagi
FOOTBALL265.COM - Jadwal Liga Spanyol hari ini, Kamis (02/02/23), hanya beragendakan satu laga saja yakni Real Madrid vs Valencia.
Los Blancos sang juara bertahan rencananya menyambut kedatangan Los Che ke Santiago Bernabeu pada Jumat (03/02/23) dini hari nanti.
Tiga poin menjadi sesuatu yang wajib untuk didapatkan oleh Real Madrid dan bukan hanya karena mereka bermain di hadapan suporter sendiri saja.
Melainkan kewajiban untuk tetap menjaga jarak dengan Barcelona yang saat ini tengah kokoh di puncak klasemen sementara Liga Spanyol 2022/2023.
Los Cules baru saja memenangkan pertandingan tunda pekan ke-17 mereka menghadapi Real Betis pada Kamis (02/02/23) ini dan sukses menuai angka penuh berkat kemenangan dengan skor 1-3.
Hasil tersebut membuat Barcelona saat ini unggul delapan poin atas Real Madrid dan artinya kelalaian saat menjamu Valencia nanti bisa berakibat gagal meraih trofi.
Beruntung Si Putih punya rekor yang cukup brilian saat harus berjumpa dengan Si Kelelawar.
Tercatat dari enam bentrokan terakhir di segala ajang Real Madrid dapat menang lima diantaranya dan hanya tumbang sekali.
Namun bukan berarti peluang Valencia untuk mencuri poin dari ibu kota kecil. Pada ajang Piala Super Spanyol 2023 lalu mereka nyaris menumbangkan Real Madrid meski akhirnya tersingkir karena adu penalti usai skor 1-1 bertahan hingga 120 menit.
Maka dari itu laga Liga Spanyol antara Real Madrid vs Valencia pantang untuk anda lewatkan. Berikut jadwal selengkapnya.
1. Jadwal Liga Spanyol
Jumat (03/02/23) 03.00 WIB - Real Madrid vs Valencia