Hasil Liga 1 Persebaya vs Borneo FC: Gol Ahmad Nufiandani Antarkan Bajul Ijo Raih 3 Poin
FOOTBALL265.COM – Hasil pertandingan Liga 1 Indonesia 2022/23 antara Persebaya Surabaya vs Borneo FC di Stadion Joko Samudro, berakhir dengan skor 3-2 bagi kemenangan Bajul Ijo.
Gol Persebaya Surabaya datang dari kaki Sho Yamamoto (79’), Altalariq Balla (81’) dan Ahmad Nufiandani (90+3’). Sedanglan dua gol Borneo FC lahir dari Matheus Pato (57’) dan sundulan Agung Prasetyo (84’).
Hasil ini membuat Persebaya Surabaya semakin dekat dengan posisi empat besar klasemen sementara Liga 1. Sedangkan bagi Borneo FC, kekalahan ini membuat mereka gagal menggeser Madura United di posisi empat klasemen.
Jalannya Laga
Bermain dihadapan para pendukungnya sendiri di Stadion Joko Samudra, Gresik, Persebaya Surabaya langsung menunjukkan permainan agresif.
Bajul Ijo, julukan Persebaya, terlihat langsung mengurung pertahanan Borneo FC. Akan tetapi usaha-usaha Persebaya masih belum membuahkan gol.
Borneo FC yang datang sebagai tim tamu tidak ingin menyerah begitu saja. Beberapa kali Mathus Pato dan kolega juga turut memberikan serangan balasan.
Namun, hingga 15 menit pertandingan berajalan, tidak ada ancaman-ancaman yang begitu berarti yang ditunjukkan oleh Persebaya maupun Borneo FC.
Memasuki pertengahan babak pertama, Persebaya Surabaya terlihat lebih menunjukkan intensitas serangan mereka ke pertahanan Borneo.
Asyik membombardir pertahanan Borneo FC, pada menit ke-41’ Persebaya hampir saja kecolongan melalui situasi tendangan bebas. Sayang, sundulan Leo Guntara masih melenceng di sisi kiri gawang Ernando Ari.
Hingga wasit meniupkan peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor 0-0 untuk Persebaya vs Borneo FC tetap tidak berubah.
1. Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Borneo FC yang kerap tertekan selama babak pertama mencoba untuk menunjukkan permainan yang lebih agresif.
Hasilnya tak main-main, baru sebelas menit pertandingan babak kedua berjalan, Borneo FC langsung mampu memberikan perbedaan.
Tepatnya pada menit ke-57’, Matheus Pato yang berhasil menembus lini pertahanan Persebaya berhasil melesatkan bola dan menjebol gawang Ernando Ari, 0-1 Borneo FC memimpin.
Tertinggal, Bajul Ijo mencoba untuk menyamakan kedudukan. Pada menit ke-75’, usaha tersebut hampir terwujud.
Michael Rumere yang mampu menembus sisi kiri pertahanan Borneo FC berhasil melepaskan sepakan keras, akan tetapi sepakan tersebut masih mampu dihalau Angga Saputro.
Usaha Persebaya Surabaya akhirnya membuahkan hasil empat menit kemudian. Sepakan Sho Yamamoto berhasil menjebol gawang Angga Saputro. 1-1 Persebaya menyamkan kedudukan.
Dua menit berselang atau tepatnya pada menit ke-81, Persebaya mampu membalikkan keadaan. Kali ini sepakan Altalariq Ballah yang membentur pemain belakang Borneo FC membuat bola berbelok dan masuk ke gawang Angga Saputro.
Borneo FC yang enggan bertekut lutut langsung mencoba untuk mengejar. Hasilnya, pada menit ke-85’ sundulan Agung Prasetyo berhasil menyamakan kedudukan 2-2.
Memasuki tiga menit tambahan waktu babak kedua, petaka Borneo FC tercipta. Kali ini Ahmad Nufiandani berhasil menjebol gawang Angga Saputro dan membawa Persebaya kembali berbalik unggul menjadi 3-2.
Hingga wasit meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, tidak ada lagi gol yang tercipta. Skor 3-2 bagi kemenangan Persebaya atas Borneo FC tetap tidak berubah.
Susunan Pemain Persebaya vs Borneo FC
Persebaya Surabaya XI (4-3-3): Ernando Ari; Rizky Ridho, Riswan Lauhin, Alta Ballah, Koko Ari; M Hidayat, Alwi Slamat, Ze Valente; Sho Yamamoto, Saiful, Paulo Victor.
Pelatih: Aji Santoso
Borneo FC XI (4-2-3-1): Angga Saputro; Abdul Rahman, Diego Michels, Agung Prasetyo, Julio Cesar; Hendro Siswanto, Kei Hirose; Jonathan Bustos, Stefano Lilipaly, Adam Alis; Matheus Pato.
Pelatih: Andre Gaspar