Klasemen Liga Inggris: Ditahan Imbang Fulham, Posisi Chelsea di Ujung Tanduk
FOOTBALL265.COM – Klasemen Liga Inggris (Premier League) 2022-2023, Chelsea kembali dibuat gigit jari setelah hanya puas bermain imbang atas Fulham di pertandingan terbaru.
Chelsea baru saja menjalani duel Derby London Barat melawan rival sekotanya, Fulham, pada Sabtu (04/02/23) dini hari WIB di Stamford Bridge.
Dalam laga ini, The Blues mencoba memaksimalkan rekrutan di bursa transfer Januari 2023 dengan memasang Enzo Fernandez hingga Mykhaylo Mudryk sejak awal laga.
Sayangnya, Chelsea menemui jalan buntu menghadapi Fulham meski mendapat dukungan penuh dari suporter di kandang sendiri.
Pada babak pertama, Chelsea gagal mencetak gol dan hal ini terulang di babak kedua, yang kemudian membuat pertandingan Liga Inggris kontra Fulham ini berakhir dengan skor 0-0.
Tambahan satu angka ini tidak mampu mendongkrak posisi Chelsea yang sebelumnya tercecer di papan tengah klasemen Liga Inggris 2022-2023.
Saat ini, tim besutan Grahan Potter tersebut harus puas menghuni posisi ke-9 dengan perolehan 30 poin dari 21 pertandingan yang sudah dijalani.
The Blues saat ini berjarak 20 angka dari Arsenal yang menghuni puncak klasemen dengan masih memiliki tiga tabungan pertandingan yang belum dimainkan hingga pekan ke-22.
Hasil ini jelas sangat diluar keinginan Chelsea dan para pendukungnya. Terlebih, manajemen klub sudah menggelontorkan sejumlah uang guna belanja pemain baru di musim dingin.
Jika Aston Villa dan Liverpool FC meraih kemenangan pada pertandingan pekan ini, The Blues pun harus lengser ke peringkat 11.
1. Klasemen Liga Inggris Hari Ini
Di sisi lain, Fulham menikmati satu poin tambahan untuk kian dekat ke posisi lima besar. Tim besutan Marco Silva itu kini duduk di posisi keenam dengan 32 poin.
Aston Villa hanya berjarak empat angka dari Tottenham Hotspur yang ada di posisi kelima atau di batas zona menembus Liga Europa musim depan.
Untuk selengkapnya, inilah klasemen Liga Inggris untuk hari ini, Sabtu (04/02/23):