x

Tensi Tinggi di Lazio, Celah AC Milan dan Inter Milan Dapatkan Maurizio Sarri

Senin, 13 Februari 2023 04:22 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
Dua raksasa Liga Italia, AC Milan dan Inter Milan belakangan mengamati situasi Lazio demi bisa mendapatkan sang pelatih, Maurizio Sarri. Foto: REUTERS/Alberto Lingria

FOOTBALL265.COM – Dua raksasa Liga Italia, AC Milan dan Inter Milan belakangan mengamati situasi Lazio demi bisa mendapatkan sang pelatih, Maurizio Sarri.

Belakangan, dua raksasa Liga Italia, AC Milan dan Inter Milan disebut akan mengganti pelatih di musim panas 2023 nanti.

Memang, kedua tim ini gagal mendominasi Liga Italia, manakala Napoli malah menjadi pemimpin klasemen dengan keunggulan enam poin dari Inter Milan.

Kondisi ini kabarnya membuat AC Milan dan Inter Milan gusar dan harus mengganti pelatih demi mendapatkan performa yang lebih baik.

Memang belakangan dua pelatih dari kota Milan, Stefano Pioli dan Simone Inzaghi belakangan menurun dalam membawa tim.

Baca Juga

Bahkan, Stefano Pioli selaku pelatih AC Milan gagal membawa tim memenangi laga dalam sebulan sebelum memecahkan telur dengan mengalahkan Torino di Liga Italia.

Sementara, Simone Inzaghi belakangan mampu membawa Inter Milan tampil bagus, mengingat pada awal kompetisi Liga Italia musim 2022-2023 sempat turun drastis.

Baca Juga

Masalah yang dihadapi Inter Milan adalah kehilangan penyerang utama, dengan Romelu Lukaku gagal memperbaiki performa.

Pada periode pertama, Romelu Lukaku lah yang menjadi penentu performa hebat Inter Milan yang menjuarai Liga Italia musim 2020-2021.

Hanya saja, Simone Inzaghi menjadi salah satu pihak yang patut disalahkan terkait performa Inter Milan yang sempat menurun drastis.

Baca Juga

1. Manajemen Lazio dan Sarri Tak Akur?

Maurizio Sarri

Dilansir dari Il Messagero, Maurizio Sarri belakangan disebut bersiap untuk hengkang dari Lazio di akhir musim 2022-2023 nanti.

Padahal, Sarri baru saja tengah mengalami tensi tinggi dengan Direktur Lazio, Igli Tare yang belakangan kerap kali bersitegang.

Inter Milan dan AC Milan belakangan tengah mengamati situasi Lazio dan akan mencoba bernegosiasi dengan Maurizio Sarri.

Meskipun kini menangani Lazio, Sarri dikenal sebagai salah satu pelatih hebat di Liga Italia dan akan bersiap melatih salah satu tim besar.

Tentu saja, menangani Inter Milan dan AC Milan akan jadi tantangan baru yang bagus untuk Maurizio Sarri.

Baca Juga

Belakangan, tekanan terus mendera pelatih AC Milan, Stefano Pioli sejak awal tahun 2023 dan kesulitan untuk mengejar trofi.

AC Milan hanya menang dua kali dari sembilan pertandingan, sehingga mereka memerlukan pelatih baru.

Baca Juga

Sementara, Inter Milan disebut akan kembali mendekati pelatih dari Lazio, seperti mereka mendatangkan Simone Inzaghi.

Lazio sendiri tentu tak ingin kehilangan Maurizio Sarri secara sembarangan dan melepas sang pelatih ke klub lain.

Sementara, AC Milan dan Inter Milan akan coba melakukan negosiasi dengan cepat demi berebut seorang Maurizio Sarri.

Sumber: Il Messagero

Baca Juga
Liga ChampionsAC MilanInter MilanLazioMaurizio SarriLiga Italia

Berita Terkini