Prediksi Liga Inggris Leicester vs Arsenal: Peluang Emas The Gunners Perlebar Jarak
FOOTBALL265.COM - Arsenal akan menghadapi perlawanan Leicester City pada pekan ke-25 Liga Inggris 2022-23. Laga ini jadi peluang emas The Gunners untuk memperlebar jarak klasemen.
Duel Leicester vs Arsenal dihelat di King Power Stadium pada Sabtu, (25/02/23) pukul 22.00 WIB.
Arsenal baru berhasil keluar dari rangkaian hasil minor di Liga Inggris setelah sebelumnya The Gunners belum mampu meraih kemenangan.
Tercatat, mereka kalah dari Everton 1-0, kemudian bermain imbang 1-1 dengan Brentford dan kalah 1-3 atas Man City.
Kondisi itu membuat skuat asuhan Mikel Arteta sempat turun ke posisi kedua klasemen Liga Inggris, usai disalip poin The Citizens.
Terbaru, Arsenal sukses menaklukkan Aston Villa 2-4 pada Sabtu (18/02/23) kemarin. Tren membaik ini bisa menjadi modal positif untuk melumat Leicester di King Power Stadium nanti.
Di sisi lain, Leicester City masih terjebak inkonsistensi dalam lima pertandingan terakhir di Liga Inggris.
The Foxes yang berada di peringkat 14 klasemen hanya mampu meraih dua kemenangan sejauh ini.
Menjelang laga kontra Arsenal, Brendan Rodgers harus kehilangan tiga pemain andalannya, yakni Ryan Bertrand (cedera lutut), Jonny Evans (cedera otot) dan James Justin (cedera lutut).
Meski demikian, Leicester sangat diuntungkan dengan bermain di kandang sendiri dan Arsenal harus bersiap mendapat teror dari pemain ke-12 The Foxes nanti.
1. Catatan Laga Leicester vs Arsenal
Prediksi Susunan Pemain
Leicester: Ward, Kristiansen, Faes, Souttar, Castagne, Mendy, Hall, Barnes, Maddison, Tete, Iheanacho
Pelatih: Brendan Rodgers
Arsenal: Ramsdale, Zinchenko, Gabriel, Saliba, White, Xhaka, Jorginho, Odegaard, Trossard, Niketiah, Saka
Pelatih: Mikel Arteta
Player of Watch
Jamie Vardy (Leicester)
Jamie Vardy memang terlihat kurang produktif bersama Leicester City musim ini. Tercatat, ia hanya membukukan 1 gol dan 4 assist dari 23 penampilannya.
Meski demikian, sosoknya menjadi momok bagi Arsenal, mengingat Jamie Vardy paling sering membobol gawang The Gunners dalam sejarah pertemuan.
Melihat statistik Jamie dalam 365 hari terakhir hasil memang kurang memuaskan. Ia hanya mencatatkan rata-rata 0.38 untuk urusan mencetak gol.
Namun, perkara assist torehan Jamie Vardy cukup mentereng dengan 0.27 atau 92 persen di setiap waktu normal laga.
Bisa dibilang, pemain ini tak jago cetak gol tetapi dirinya mampu menyuplai umpan bahaya ke setiap rekan setimnya yang berada di kotak penalti lawan.
Bukayo Saka (Arsenal)
Bukayo Saka sendiri dinobatkan sebagai pemain terbaik Arsenal dalam dua musim terakhir. Selain itu, ia menjadi pencetak gol terbanyak klub untuk musim ini.
Diketahui, pemain 21 itu sudah membukukan 9 gol dan 8 assist dari total 23 penampilannya bersama Arsenal.
Kecepatan dan cerdiknya mencari ruang kosong berpotensi membuat lini pertahanan Leicester City terobrak-abrik.
2. Statistik dan Prediksi
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
(13/8/22) Arsenal 4-2 Leicester
(13/3/22) Arsenal 2-0 Leicester
(30/10/21) Leicester 0-2 Arsenal
(28/2/21) Leicester 1-3 Arsenal
(26/10/20) Arsenal 0-1 Leicester
5 Pertandingan Terakhir Leicester
(21/1/23) Leicester 2-2 Brighton
(28/1/23) Walsall 0-1 Leicester
(4/2/23) Aston Villa 2-4 Leicester
(11/2/23) Leicester 4-1 Tottenham
(19/2/23) MU 3-0 Leicester
5 Pertandingan Terakhir Arsenal
(28/1/23) City 2-0 Arsenal
(4/2/23) Everton 1-0 Arsenal
(11/2/23) Arsenal 1-1 Brentford
(16/2/23) Arsenal 1-3 City
(18/2/23) Aston Villa 2-4 Arsenal
Prediksi FOOTBALL265.COM
Leicester City: 10.4% Imbang: 5.7% Arsenal 84.0%