Perjalanan Melelahkan Liga 1 Musim Ini, Eks Timnas U-23 Hanya Libur 2 Hari
FOOTBALL265.COM - Bek Bali United, Ricky Fajrin, tak mau kondisinya merosot usai kompetisi Liga 1 2022-2023. Makanya, setelah perjalanan melelahkan musim ini, Ricky hanya istirahat total selama dua hari.
Energi Ricky bersama para pemain Bali United terkuras sepanjang musim ini. Mereka menjadi satu-satunya tim yang harus pindah pulau untuk melakoni partai kandang.
Bali United mengungsi ke Stadion Maguwoharjo Sleman karena markas utamanya, Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, sedang direnovasi Kementerian PUPR.
Praktis dalam empat bulan terakhir, Bali United lebih sering berada di sekitar Yogyakarta ketimbang pulang ke Pulau Dewata.
Setelah menjalani laga pemungkas di Liga 1 2022-2023 dengan kemenangan atas PSIS Semarang 3-2, Rabu (12/04/23), para pemain diberikan libur panjang.
Selama libur nanti, para pemain menjalani programnya sendiri-sendiri. Ini adalah waktu di mana para pemain ditantang untuk bisa menjaga kondisi agar tak merosot drastis.
Ricky Fajrin menjadi salah satu pemain yang sudah menyusun program. Sebagai pemain yang paling sering dimainkan di lini belakang Bali United, ia mengaku tak akan bersantai-santai dalam waktu lama.
"Setiap pemain beda-beda sih. Kalau saya pribadi, buat libur yang benar-benar rest dan tidak ada aktivitas (latihan) itu dua hari. Setelah itu ya latihan tipis-tipis," kata Ricky Fajrin.
Ricky Fajrin termasuk pemain yang ikut pulang ke Pulau Dewata. Ia punya rencana untuk menikmati hari raya Idul Fitri ini di Bali dan tak pulang ke Semarang.
Meski bukan daerah asalnya, namun Ricky Fajrin sudah punya banyak teman untuk diajak latihan bersama. Ia akan berlatih di kawasan Dalung, Kuta Utara.
"Nanti mau latihan sama teman-teman di tim Garuda Dalung, karena selama libur ini saya mungkin tetap di Bali," ujar Ricky Fajrin.
1. Lawan PSM
Bali United kemungkinan menjadi tim yang akan menjalani waktu libur paling singkat. Pasalnya, setelah lebaran nanti, mereka akan melakoni pertandingan dua leg melawan PSM Makassar.
Laga pertemuan juara Liga 1 2021-2022 melawan juara Liga 1 2022-2023 digelar PT Liga Indonesia Baru (LIB) untuk menentukan tim yang main di play-off Liga Champions Asia 2023-2024.
Ricky mengaku belum banyak memikirkan tentang partai melawan PSM. Ia bersama para pemain Bali United masih menunggu informasi resmi tentang waktu laga tersebut.
"Kita belum mikir ke depannya dulu, karena kan masih belum pasti waktunya. Kita nikmati dulu liburnya, menikmati lebaran bersama keluarga," jelas Ricky.
"Nanti kalau sudah ada informasi lagi kapan kita main, pada saat itu kita pasti sudah tahu kapan harus kumpul," lanjut pemain yang identik dengan nomor punggung 23 ini.
Play-off Liga Champions Asia menjadi momen prestisius bagi tim-tim Indonesia. Untuk bisa tembus babak utama, mereka harus menjalani tiga laga tandang melawan tim Asia Tenggara, Australia dan Asia Timur.
Musim lalu, Bali United menjadi wakil Indonesia. Mereka sukses menyingkiran wakil Singapura, Tampines Rovers, 5-3, sebelum kemudian dibantai wakil Australia, Melbourne Victory.
Kegagalan di momen play-off Liga Champions Asia membuat Ricky Fajrin dkk. terlempar ke ajang Piala AFC 2022. Regulasi sama masih berlaku pada tahun ini.