x

Badai Cedera Melanda, Chelsea Berpotensi Tanpa Daya Hadapi Man City

Sabtu, 20 Mei 2023 18:15 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Prio Hari Kristanto
Chelsea dilaporkan akan kehilangan beberapa pemain andalan saat bertandang ke Stadion Etihad untuk mencegah Manchester City meraih gelar juara Liga Inggris. (Foto: Reuters/John Sibley)

FOOTBALL265.COM – Chelsea dilaporkan akan kehilangan beberapa pemain andalan saat bertandang ke Stadion Etihad untuk mencegah Manchester City meraih gelar juara Liga Inggris.

Setelah memastikan aman dari degradasi, Chelsea kini memegang kunci penting atas potensi Manchester City meraih gelar juara Liga Inggris.

Diketahui bahwa Manchester City hanya membutuhkan satu kemenangan untuk memastikan gelar juara karena mereka sudah unggul empat poin.

Jika Manchester City mampu mengalahkan Chelsea, maka dapat dipastikan mereka akan menjuarai Liga Inggris musim ini.

Hanya saja, pada pertandingan penting seperti ini Chelsea harus kehilangan beberapa pemain sehingga akan sulit untuk menghentikan Manchester City.

Baca Juga

Menurut Football London, Frank Lampard tidak bisa menurunkan beberapa pemain terbaiknya di pertandingan pekan ini.

Padahal, dari sisi The Blues mereka memiliki 32 pemain yang bisa untuk dipilih, tetapi badai cedera telah memangkas ukuran skuat besar-besaran.

Baca Juga

Dengan tiga pertandingan tersisa, setidaknya Chelsea akan kehilangan hingga lebih dari tujuh pemain termasuk beberapa pemegang kunci penting.

Wabah ini tentu menjadi pukulan besar bagi Lampard untuk memperbaiki performa mantan klubnya sendiri di sisa musim.

Selain itu, badai cedera yang melanda Chelsea juga merupakan kesempatan bagi Manchester City untuk menamatkan Liga Inggris sebagai juara.

Baca Juga

1. Badai Cedera Melanda Chelsea

Carney Chukwuemeka (kiri) berduel dengan John Stones di laga Chelsea vs Manchester City (06/01/23). (Foto: Reuters/John Sibley)

Menyongsong pertandingan melawan Manchester City, Benoit Badiashile tidak akan bisa mengikuti laga bersama Chelsea.

Berdasarkan laporan tersebut disebutkan jika Badiashile memiliki masalah pada pangkal paha dan dipastikan akan absen melawan City.

Kemudian, N’Golo Kante juga kembali mengalami cedera setelah tampil begitu mengesankan dalam beberapa laga terakhir.

Gelandang lain, Mateo Kovacic turut dilaporkan mengalami cedera pada hasil imbang 2-2 melawan Nottingham Forest.

Baca Juga

Ben Chilwell tidak bisa membantu Chelsea untuk menghadapi Man City karena mengalami cedera hamstring saat melawan Bournemouth.

Di posisi yang sama dengan Chilwell, Mac Cucurella mengalami cedera saat latihan dan berpotensi mengakhiri musim ini di meja perawatan.

Baca Juga

Kalidou Koulibaly juga tidak bisa tampil karena mengalami cedera hamstring saat menghadapi Real Madrid di leg pertama Liga Champions.

Reece James dan Mason Mount telah dikonfirmasi jika mereka harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena cedera.

Namun, James dan Mount sudah mulai melakukan latihan ringan di lapangan secara terpisah dari tim utama Chelsea jelang partai hadapi Man City di Liga Inggris.

Baca Juga

Sumber: Football London

Mateo KovacicChelseaManchester CityLiga InggrisReece James

Berita Terkini