x

Rumor Transfer Liga Italia: Milan Ditinggal Sandro Tonali, Inter Pertahankan Fedrico Dimarco

Rabu, 21 Juni 2023 20:56 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Indra Citra Sena
Rumor bursa transfer Liga Italia sepanajang Rabu (21/06/23), mulai dari AC Milan yang bakal ditinggalkan oleh Sandro Tonali.

FOOTBALL265.COM - Rumor bursa transfer Liga Italia sepanajang Rabu (21/06/23), mulai dari AC Milan yang bakal ditinggalkan oleh Sandro Tonali.

AC Milan mendatangkan Sandro Tonali dari Brescia dengan mahar sebesar 14,5 juta euro, atau setara Rp252 miliar, pada 8 Juli 2021.

Sebenarnya, kontrak Sandro Tonali bersama dengan AC Milan baru akan berakhir pada 30 Juni 2027 mendatang.

Namun, AC Milan dikhawatirkan dengan ketertarikan salah satu raksasa Liga Inggris musim ini, Newcastle United.

Hal tersebut dikarenakan Newcastle United ingin memperkuat lini tengah untuk menghadapi ketatnya kompetisi musim depan.

Baca Juga

Terlebih lagi, Newcastle United akan berpartisipasi dalam ajang paling bergengsi di Eropa, Liga Champions, musim selanjutnya.

Newcastle United sebelumnya telah berusaha untuk mendatangkan Nicolo Barella dari Inter Milan di bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga

Kendati demikian, Inter Milan membanderol Nicolo Barella dengan harga 81,5 juta euro (Rp1,3 triliun) untuk Newcastle United.

Oleh sebab itu, Newcastle United kini beralih melayangkan penawaran senilai 52,4 juta euro (Rp855,5 miliar) kepada AC Milan untuk menggaet Sandro Tonali.

Di sisi lain, saat ini Inter Milan dilaporkan mengincar Cesar Azpilicueta untuk menggantikan peran yang ditinggalkan Milan Skriniar di bursa transfer berikutnya.

Baca Juga

1. Azpilicueta Diincar Inter

Pemain Chelsea Cesar Azpilicueta dengan penghargaan FIFA fair play usai pertandingan melawan Palmeiras pada pertandingan final Piala Dunia Minggu (13/02/22). FOTO: REUTERS/Matthew Childs

Inter Milan mengincar Cesar Azpilicueta untuk menggantikan peran Milan Skriniar yang bakal hengkang pada bursa transfer musim panas.

Keputusan Inter Milan untuk berniat memboyong Cesar Azpilicueta dari Chelsea adalah hal yang cukup mengejutkan.

Pasalnya, Cesar Azpilicueta merupakan salah satu pemain yang telah memiliki usia tidak muda lagi, yakni 33 tahun.

Terlebih lagi, Inter Milan sebelumnya kabarnya erat dikaitkan dengan Tiago Djalo dari Lille, dan Oumar Solet dari RB Salzburg.

Kedua pemain tersebut dianggap sebagai pemain yang lebih baik ketimbang Azpilicueta, mengingat Tiago Djalo dan Oumar Solet baru berusia 23 tahun.

Baca Juga

Namun, Inter justru memiliki tekad yang cukup serius untuk memboyong Cesar Azpilicueta pada bursa transfer yang dibuka Juli.

Keadaan itu disebabkan karena Inter Milan cukup frustasi karena tak kunjung mencapai kesepakatan dengan pemain yang telah dibidik.

Baca Juga

Selain itu, Inter menilai Cesar Azpilicueta adalah pemain yang telah memiliki jam terbang tinggi di kompetisi Eropa.

Terbukti, pemain kelahiran Pamplona pada 28 Agustus 1989 itu telah membantu Chelsea memenangkan Liga Champions 2020-2021.

Oleh sebab itu, niatan Inter Milan untuk mendapatkan tanda tangan Cesar Azpilicueta pada bursa transfer musim panas ini.

Baca Juga
Bursa TransferAC MilanInter MilanCesar AzpilicuetaKomunitas SehatSandro TonaliBerita Bursa Transfer

Berita Terkini