De Gea Fix Hengkang! Man United Kepergok Incar 2 Kiper Baru, Justin Bijlow Jadi Target Anyar
FOOTBALL265.COM - Manchester United kepergok mengincar Andre Onana dan Justin Bijlow di bursa transfer musim panas ini, usai David De Gea fix hengkang dari Old Trafford.
David De Gea akan segera hengkang, mengingat Manchester United tidak memperpanjang kontraknya. Hal tersebut membuat nama Andre Onana dan Justin Bijlow masuk radar.
Meskipun sebenarnya David De Gea ingin bertahan di Old Trafford, tetapi Manchester United tidak menambah masa bakti sang pemain.
Kontrak De Gea dengan Man United akan berakhir pada 30 Juni 2023. Sehingga, saat ini dirinya berstatus bebas transfer.
Hal tersebut tidak terlepas dari kritik yang diberikan oleh dua legenda ternama Manchester United, yakni Roy Keane dan Rio Ferdinand.
Oleh sebab itu, Manchester United saat ini fokus untuk mendatangkan Andre Onana dan Justin Bijlow pada jendela bursa transfer yang dibuka Juli ini.
Andre Onana adalah nama yang telah lama diincar. Bahkan, Manchester United serius untuk menjadikan sang pemain sebagai kiper andalan di musim depan.
Teranyar, Manchester United menawarkan mahar 54 juta euro (Rp886 miliar) kepada Inter Milan untuk menebus Andre Onana.
Dengan rincian biaya transfer sebesar 48 juta euro, atau setara Rp788,1 miliar untuk biaya transfer, dan bonus hingga 6 juta euro (Rp98,5 miliar).
Manchester United baru-baru ini juga dilaporkan mengincar nama anyar di bursa transfer Juli ini, yakni kiper Feyenoord, Justin Bijlow.
1. Man United Incar Justin Bijlow
Manchester United bertekad untuk tidak mengulang kesalahan di musim lalu karena memiliki kiper yang kurang mumpuni.
Meski menyandang predikat sebagai salah satu penjaga gawang terbaik, tetapi David De Gea tidak jarang membuat kesalahan yang fatal bagi Manchester United.
Maka tak ayal jika Manchester United bergerak aktif dalam perburuan penjaga gawang top di bursa transfer musim panas ini, salah satunya Andre Onana.
Selain itu, Man United dilaporkan telah mengantongi nama penjaga gawang Feyenoord, Justin Bijlow, untuk direkrut pada bursa transfer musim panas ini.
Justin Bijlow adalah salah satu penjaga gawang berpaspor Belanda yang memiliki kualitas cukup apik di musim sebelumnya.
Terbukti, Justin Bijlow telah mencatatkan 15 clean sheet dari 34 pertandingan yang dijalani bersama Feyenoord di semua ajang.
Catatan itu tidak berbanding terlalu jauh dengan Andre Onana yang membukukan 19 gol dari 41 laga yang dilakoni dengan Inter Milan.
Oleh sebab itu, Manchester United kini dilaporkan bakal merekrut Justin Bijlow juga di jendela bursa transfer Juli ini.
Hal tersebut dikarenakan Man United memiliki tekad untuk melakukan investasi dengan dua penjaga gawang di musim depan.
Manchester United juga ingin menyiapkan pemain yang dapat digunakan dalam jangka waktu panjang. Sehingga, nama Justin Bijlow sanga tepat, mengingat usianya baru 25 tahun.