x

Barnabas Sobor Resmi Dikembalikan FK Riteriai ke Persija Jakarta, Ada Apa?

Rabu, 5 Juli 2023 03:50 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Pemain Persija Jakarta, Barnabas Sobor, saat melakoni pertandingan dalam lanjutan Piala Presiden 2022 lalu.

FOOTBALL265.COM - Kabar mengejutkan baru saja disampaikan oleh klub Lithuania, FK Riteriai yang memutuskan mengembalikan Barnabas Sobor ke Persija Jakarta.

Sebelumnya, Barnabas Sobor dipinjamkan oleh klub Liga 1 2023-2024 yakni Persija Jakarta ke FK Riteriai sejak 18 Maret lalu. Ia dipinjamkan hingga akhir tahun 2023 mendatang.

Pemain berlabel Timnas Indonesia U-20 tersebut tidak langsung bergabung ke tim utama. Ia tercatat sebagai pemain di tim junior FK Riteriai B.

Akan tetapi, baru beberapa bulan di Lithuania, Barnabas Sobor harus dipulangkan ke Jakarta. FK Riteriai baru saja menjelaskan alasan mengembalikan sang pemain ke Persija Jakarta.

Lewat media sosial Instagram, FK Riteriai menyebut kalau Barnabas Sobor dipulangkan ke Macan Kemayoran karena alasan keadaan keluarga sang bek kiri.

Baca Juga

"Karena keadaan keluarga yang tidak menguntungkan, Barnabas Sobor mengucapkan selamat tinggal kepada para Ksatria dan tidak dapat mewakili tim," tulis FK Riteriai.

"Kami mendoakan yang terbaik untuk Barnabas di tahap selanjutnya dalam karirnya dan kami senang bahwa, meskipun untuk waktu yang singkat, kami berhasil bekerja sama dan saling mengenal," imbuhnya.

Baca Juga

Sebelumnya, Barnabas Sobor memutuskan bergabung ke FK Riteriai setelah menerima tawaran dari agen pemain bernama Andrey Grushin.

Setelah itu, Andrey Grushin berbicara dengan Wakil Presiden Persija, Ganesha Putra. Dalam kesempatan itu akhirnya Barnabas Sobor diperbolehkan berkarier di Eropa.

Baca Juga

1. Barnabas Sobor Pernah Dicoret Shin Tae-yong

Pemain anyar Persija Jakarta, Barnabas Sobor, melakoni pertandingan dalam lanjutan Piala Presiden 2022.

Sebelum memutuskan melebarkan sayap ke Eropa, Barnabas Sobor ternyata pernah gagal membuat Shin Tae-yong terpukau dengan aksinya.

Barnabas Sobor merupakan bagian dari skuad Timnas Indonesia U-20 besutan Shin Tae-yong, dalam pemusatan latihan (TC) yang berlangsung pada Februari lalu.

Namun, bek jebolan Persija Jakarta berusia 20 tahun itu akhirnya dicoret Shin Tae-yong dan tidak diboyong ke Uzbekistan, dalam ajang Piala Asia U-20 2023 kemarin.

Ujung-ujungnya, timnas Indonesia U-20 tersingkir dari Piala Asia 2023, usai menelan kekalahan dari Irak, menang atas Suriah, tetapi imbang melawan Uzbekistan.

Baca Juga

Sementara itu, Barnabas Sobor kemungkinan akan dimainkan Persija Jakarta untuk mengarungi kompetisi Liga 1 2023-2024.

Saat ini Macan Kemayoran mash berburu pemain asing. Kali ini, pemain Liga Polandia, Maciej Gajos, jadi incaran.

Baca Juga

Pemain yang pernah menjadi rekan setim Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk tersebut diplot mengisi posisi playmaker, setelah Persija ditinggal Hanno Berhrens.

Baca Juga
Persija JakartaLithuaniaLiga 1Barnabas Sobor

Berita Terkini