x

Manchester United Siapkan Rencana Bajak Eks Striker Arsenal

Rabu, 27 September 2023 16:04 WIB
Penulis: Ian Setiawan | Editor: Isman Fadil
Pemain Jepang Yukinari Sugawara lakukan sleding kepada pemain Jerman Serge Gnabry pada laga Persahabatan. (Foto: REUTERS/Lisi Niesner)

FOOTBALL265.COM - Manchester United seolah tak berhenti dirundung kabar negatif seiring tak jelasnya status Antony Dos Santos dan Jadon Sancho belakangan ini.

Situasi inipun berimbas pada krisis lini serang menyusul ketidakhadiran dua nama itu di lapangan. Antony bergelut dengan kasus kriminal, Sancho pun sedang diasingkan.

Baca Juga

Daily Mail dalam artikel terbarunya Selasa (26/09/23) melaporkan, bahwa Erik Ten Hag tak bisa diam saja dalam melihat situasi tim asuhannya.

Potensi absen panjang yang mendera Antony maupun Sancho, membuatnya disinyalir sudah menyiapkan rencana untuk terjun pada bursa transfer musim dingin.

Baca Juga

Kali ini target yang dibidik Pelatih Manchester United asal Belanda itu tak jauh-jauh. Pemain bidikan Ten Hag kali ini adalah eks wonderkid Arsenal.

"Setan Merah bisa memasuki pasar transfer untuk mengontrak pemain internasional Jerman, Serge Gnabry dari Bayern Munich," rilis Daily Mail.

Baca Juga

Opsi paling memungkinkan bagi Ten Hag dalam memulangkan kembali eks pemain Arsenal periode 2012-2017 itu ke Liga Inggris ada di Januari.

Namun jika tak ingin targetnya lepas, MU bisa saja memulai pendekatannya dengan segera. Apalagi, sang pemain juga tersisihkan di Munich.

Baca Juga

Serge Gnabry saat ini baru tampil 3 kali dari 5 pekan Bundesliga. Tentu, situasi ini sangat mendukung upaya MU dalam membenahi lini serangnya yang krisis.

Terlebih, situasi yang menimpa Antony Santos dalam kasusnya juga tak kunjung jelas. Begitu pula pengasingan Jadon Sancho dari tim utama Manchester United entah sampai kapan.

Baca Juga

1. Diprediksi Laris

Serge Gnabry saat laga Bundesliga Jerman Bayern Munchen vs Freiburg

Daily Mail pun memprediksi bahwa Serge Gnabry akan laris dalam perburuan klub-klub Eropa dalam membenahi lini serangnya pada musim dingin nanti.

Nacional, media terkemuka di Spanyol, bahkan sebelumnya mengaitkan striker berusia 28 tahun ini dengan Real Madrid yang berjuang memenangkan gelar LaLiga.

Namun dengan lobi-lobi berkelas Erik Ten Hag, Manchester United diyakini bisa memenangkan perburuan tanda tangan striker kelahiran Pantai Gading tersebut.

"Serge Gnabry dikontrak sampai 2026 dan tim Liga Primer Inggris itu (MU) bisa menghadapi persaingan dengan Real Madrid untuk memburu tanda tangannya," tulis Daily Mail.

Selepas dari Arsenal, sinar Gnabry kurang cemerlang saat pulang ke Bundesliga. Dia mencetak 11 gol bagi Werder Bremen (2016-2017) dan 10 gol untuk Hoffenheim (2017-2018).

Perlahan, sinar striker Timnas Jerman itu mulai terangkat kembali ketika direkrut Bayern Munich pada 2018. Gnabry telah memainkan 223 laga dengan 82 gol dalam 6 musim.

Sementara di level internasional, Gnabry telah menyumbangkan 22 gol dari 42 caps membela Timnas Jerman, baik di Euro 2020 dan Piala Dunia 2022.
 

Bursa TransferManchester UnitedLiga InggrisSerge Gnabry

Berita Terkini