x

Alasan Persib Bakal Lanjutkan Rekor Kemenangan di Liga 1 Lawan Arema FC

Selasa, 7 November 2023 20:54 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Persib Bandung memiliki peluang untuk melanjutkan tren positif di kompetisi Liga 1 2023-2024, saat menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

FOOTBALL265.COM - Persib Bandung memiliki peluang untuk melanjutkan tren positif di kompetisi Liga 1 2023-2024, saat menghadapi Arema FC di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Rabu (08/11/2023).

Persib Bandung akan melakoni pertandingan kandang perdana putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, menghadapi Arema FC, laga tersebut bakal berlangsung pada pukul 15.00 WIB.

Baca Juga

Persib bakal menargetkan kemenangan pada pertandingan pekan ke-17 kompetisi Liga 1 2023-2024, pasalnya poin penuh dibutuhkan untuk menjaga posisi di papan atas klasemen.

Saat ini hingga memasuki pekan ke-18 kompetisi Liga 1 2023-2024, tim kebanggaan Bobotoh berada di peringkat kedua dengan mengumpulkan 34 poin.

Selain itu, kemenangan atas Arema FC dibutuhkan oleh skuad Maung Bandung untuk melanjutkan tren positif di kompetisi Liga 1 2023-2024, pasalnya dalam 11 pertandingan Persib tidak terkalahkan.

Meski demikian, tidak mudah bagi Persib untuk mengamankan poin penuh pada pertandingan tersebut, pasalnya Arema FC datang ke Bandung dengan motivasi tinggi.

Baca Juga

Pasalnya, sebelum berangkat ke Bandung, tim berjuluk Singo Edan berhasil meraih kemenangan usai menaklukkan Dewa United 2-1. Sehingga, mereka bakal berusaha untuk mengamankan poin dari kandang Maung Bandung.

Arema FC membutuhkan tambahan poin, untuk memperbaiki posisi di klasemen, pasalnya hingga memasuki pekan ke-18 kompetisi Liga 1 2023-2024 Singo Edan berada di peringkat 16 dengan mengumpulkan 17 poin.

Namun, peluang skuad Maung Bandung meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-19 kompetisi Liga 1 2023-2024 tetap terbuka. 

Berikut ini INDOSPORT mengulas alasan Persib bakal melanjutkan rekor kemenangan Liga 1 lawan Arema FC pada pertandingan pekan ke-19 kompetisi Liga 1 2023-2024.

Baca Juga

1. Full Team

Peluang Persib Bandung untuk meraih kemenangan pada pertandingan pekan ke-19 sangat terbuka, pasalnya dalam laga tersebut skuad Maung Bandung kemungkinan bakal turun dengan kekuatan penuh.

Sebelumnya, pada pertandingan pekan ke-18 kompetisi Liga 1 2023-2024 menghadapi Madura United, dua pemain andalan Persib absen, yakni Marc Klok akumulasi kartu dan Dedi Kusnandar kondisinya kurang bugar.

Kedua pemain tersebut, kemungkinan besar bakal diturunkan pada pertandingan menghadapi Arema FC, sehingga kekuatan tim kebanggaan Bobotoh pada laga tersebut bakal bertambah.

Baca Juga

2. Kembali Didukung Ribuan Bobotoh

Selain kondisi tim Persib yang full team, pada pertandingan pekan ke-19 kompetisi Liga 1 2023-2024 skuad Maung Bandung bakal mendapat dukungan penuh dari Bobotoh.

Pasalnya, komunitas Bobotoh bakal kembali ke Stadion GBLA pada pertandingan kandang perdana putaran kedua kompetisi Liga 1 2023-2024, setelah sempat menepi pada putaran pertama lalu.

Selain itu, besarnya antusias Bobotoh untuk hadir langsung ke Stadion membuat Panpel Persib menambah jumlah tiket pertandingan menghadapi Arema FC. Sehingga, kuota penonton laga ini lebih banyak dari sebelumnya.

Kabarnya, tiket pertandingan Persib menghadapi Arema FC sudah terjual sebanyak 20 ribu. Sehingga, jumlah personel keamanan untuk laga tersebut bakal ditambah.

Baca Juga

3. Sedang On Fire

Persib memiliki peluang besar untuk melanjutkan tren positif di kompetisi Liga 1 2023-2024, pasalnya tim kebanggaan Bobotoh memiliki modal yang bagus untuk menghadapi Arema FC.

Sebelum menghadapi Arema FC, Persib berhasil menaklukkan tuan rumah Madura United dengan skor tipis 0-1 di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Rabu (01/11/23), pada pekan ke-18 kompetisi Liga 1 2023-2024.

Kemenangan atas Madura United tersebut, membuat Persib berhasil melanjutkan tren positif tidak terkalahkan dalam 11 pertandingan terakhir di kompetisi Liga 1 2023-2024.

Sehingga, catatan positif di kompetisi Liga 1 2023-2024 tersebut menjadi modal bagus bagi skuad Maung Bandung, untuk menghadapi Arema FC pada pertandingan pekan ke-19. 

Baca Juga
Persib BandungIn Depth SportsArema FCLiga 1Indepth

Berita Terkini