Link Live Streaming Piala Dunia U-17 2023: Spanyol vs Jepang
FOOTBALL265.COM - Link live streaming Piala Dunia U-17 2023 antara Spanyol U-17 vs Jepang U-17 yang akan tersaji di Stadion Manahan, Surakarta, Senin (20/11/23) pukul 19.00 WIB.
Duel yang mempertemukan antara Spanyol U-17 vs Jepang U-17 dalam babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 akan menjadi laga yang menarik untuk disaksikan.
Hal tersebut dikarenakan pertandingan Piala Dunia U-17 2023 antara Spanyol U-17 vs Jepang syarat akang gengsi.
Timnas Spanyol U-17 lolos dari fase penyisihan Grup B di posisi paling atas Piala Dunia U-17 2023, dengan torehan 7 poin.
Keadaan itu tidak terlepas dari hasil yang dicatatkan Timnas Spanyol U-17 di fase grup, dengan 2 kemenangan dan 1 hasil imbang.
Sedangkan, Jepang finis dari Grup D di urutan ke-3, karena mengoleksi perolehan 6 poin, mereka kalah selisih gol dari Argentina dan Senegal.
Kendati demikian, Jepang lolos ke babak 16 besar Kualifikasi U-17 2023 karena termasuk dalam peringkat tiga terbaik, bersama Iran, Uzbekistan, dan Venezuela.
Oleh sebab itu, Spanyol U-17 tidak boleh menganggap remeh kualitas yang dimiliki oleh Jepang di Piala Dunia U-17.
Salah satu pemain Jepang, Rento Takaoka, juga berada di puncak daftar top skor bersama Kaua Elias (Brasil), karena sama-sama meraup empat gol.
Oleh sebab itu, pertandingan Piala Dunia U-17 2023 antara Spanyol U-17 vs Jepang diprediksi bakal berjalan seru. Maka, simak link live streaming berikut ini.
1. Link Live Streaming Spanyol vs Jepang
Spanyol U-17 dan Jepang U-17 diyakini akan menurunkan kekuatan terbaiknya demi melanjutkan langkah ke babak 8 besar.
Jose Mari Lana bakal memainkan Marc Guiu bersama Daniel Yanez dan Pablo Lopez di lini depan Spanyol U-17.
Sementara itu, Jepang kemungkinan besar menjadikan Rento Takaoka sebagai starter, mengingat kontribusinya yang besar.
Perkiraan Susunan Pemain
Spanyol U17 (4-3-3): Raúl Jiménez Latorre; Héctor Fort, Pau Cubarsí, Andrés Cuenca, Daniel Muñoz; Quim Junyent, Pau Prim Coma, Roberto Martin Uruel; Daniel Yanez, Marc Guiu, Pablo López.
Pelatih: Jose Mari Lana
Jepang U17 (4-2-3-1): Wataru Goto; Shotaro Shibata, Kotaro Honda, Kaito Tsuchiya, Keita Kosugi; Ryunosuke Yada, Yotaro Nakajima; Ryunosuke Sato, Rento Takaoka, Yumeki Yoshinaga; Aren Inoue.
Pelatih: Yoshiro Moriyama
Sedangkan, berikut ini adalah link live streaming yang bisa digunakan untuk menyaksikan laga Piala Dunia U-17 antara Spanyol vs Jepang.
Vidio.com (Klik di Sini)
SCTV (Klik di Sini)
Peringatan!
*) INDOSPORT tidak bertanggung jawab terhadap kualitas siaran
*) Jadwal bisa berubah sewaktu-waktu