Petahankan Status Raja Tinju, Canelo Alvarez Sukses Nodai Rekor Callum Smith

Minggu, 20 Desember 2020 12:56 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© losangelestimes
Kemenangan petinju Canelo Alvarez atas Callum Smith dalam gelar kelas menengah super di Alamodome, San Antonio, Texas. Copyright: © losangelestimes
Kemenangan petinju Canelo Alvarez atas Callum Smith dalam gelar kelas menengah super di Alamodome, San Antonio, Texas.

FOOTBALL265.COM –  Berikut hasil pertandingan tinju antara Saul Canelo Alvarez vs Callum Smith untuk perebutan gelar juara kelas menengah super WBC dan WBA, Minggu (20/12/20).

Canelo Alvarez berhasil mengalahkan Callum Smith di duel yang berlangsung dalam 12 ronde pada pertandingan yang digelar di Alamodome, San Antonio, Amerika Serikat.

Pada ronde pertama, Smith langsung menyerang Alvarez dengan pukulan rendah. Namun Alvarez memilih untuk tetap tenang dan fokus. Smith lagi-lagi memulai serangan di ronde kedua, akan tetapi dengan sigap dibalas dengan bodyshot dan jab yang tepat mengani wajah lawannya.

Alvarez akhirnya memulai menyerang dengan hook kiri yang amat keras. Tensi panas pun mulai disuguhkan. Petinju asal Meksiko itu terus memberikan pukulan jab, dan mampu menghindari perlawanan uppercut dari Smith di ronde ketiga.

Meski memiliki tinggi badan yang lebih pendek dari Smith, namun Alvarez mampu menyudutkan lawannya dengan sejumlah pukulan kombinasi di ronde keempat. Pukulan balasan dari Smith pun berhasil diblok oleh Alvarez.

Riuh penonton membuat ronde kelima semakin menarik, setelah uppercut dari Smith yang kemudian dibalas dengan serangan kombinasi dari Alvarez yang memang sudah unggul sejak putaran pertama.

Ronde keenam, Callum Smith memilih untuk main aman, yang tentunya memberikan kesempatan pada Canelo Alvarez. Namun Smith mencoba bangkit di ronde ketujuh dengan strike serta hook.

Ronde kedelapan, duel ketat pun terus terjadi. Jual-beli serangan semakin intens. Namun Smith terus terpojokkan lewat uppercut Alvarez.

Ronde kesembilan, Alvarez membabi buta dan menyebabkan hidung Smith berdarah karena pukulan bertubi-tubi yang menjadi ronde terbaik untuk petinju asal Meksiko tersebut.

Saul Canelo Alvarez semakin tak terbendung di putaran ke-10, uppercut dan bodyshot andalanya terus membuat Callum Smith tak berdaya, dan sejumlah pukulannya terus meleset karena kelincahan Alvarez menghindari serangan.

Ronde ke-11, Alvarez berhasil melakukan defense yang sangat apik, yakni berkali-kali memblok pukulan Smith serta pergerakannya dalam menghindari pukulan hook. Kemudian di ronde pamungkas, Smith seperti sudah kehilangan semangat dan hanya melakukan defense hingga duel berakhir.

Kemenangan pun diberikan kepada Saul Canelo Alvarez dengan angka mutlak yakni 120-108, yang membuatnya mampu mempertahankan statusnya sebagai juara dunia kelas menengah super tak terbantahkan.

Hasil ini juga membuat Saul Canelo Alvarez (54-1-2) mempertahankan statusnya sebagai raja di ranking Pound for pound atau petinju terbaik dunia di lintas divisi. 

Sedangkan Callum Smith terpaksa harus menerima kenyataan bahwa rekor tak terkalahkannya telah ternodai. Ia kini memegang catatan rekor 27-1-0.