Mengenang ‘The War’ Perang Gila Marvin Hagler, Duel Tinju Terbaik Sepanjang Masa
Salah satu pertarungan Marvin Hagler yang paling disorot ialah saat melawan Thomas Hearns dalam pertarungan berjuluk ‘The War’ pada 15 April 1985 yang menjadi salah satu duel terbaik sepanjang masa.
Bagaimana tidak? Sejak ronde pertama tensi panas sudah nampak dengan kedua petinju sama-sama menunjukkan kebrutalannya hingga mengalami cedera.
Super Sky Point to Marvelous Marvin Hagler. In the champ’s honor, let’s all watch the greatest goddamn round in boxing history one more time. Hagler vs. Hearns, Round 1. #RIP to a legendary warrior. pic.twitter.com/3NY78qwtPO
— Super 70s Sports (@Super70sSports) March 14, 2021
Bahkan tiga menit di ronde pertama disebut-sebut sebagai salah satu ronde tinju terbaik sepanjang sejarah. Pasalnya tidak hanya menunjukkan aksi gila, tetapi juga berasal dari dua petinju yang terampil, menakutkan dan tak kenal takut, yang menjadikan mereka sebagai legenda sejati.
Duel tersebut akhirnya terhenti di ronde ketiga, setelah bogem mentah yang amat keras dari Hagler menghujam Hearns hingga tersungkur, dan kemudian bangkit namun hanya untuk terjatuh dipelukan wasit.
Momen tersebut pun menjadi akhir dari pertandingan yang berlangsung sekitar tujuh menit 52 detik, usai tim medis menyatakan bahwa Thommas Hearns sudah tak bisa melanjutkan pertarungan lagi.