Link Live Streaming Duel Tinju Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas, Ada di TV Nasional

Minggu, 22 Agustus 2021 07:11 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor:
© INDOSPORT
Berikut link live streaming duel akbar tinju antara Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas pada Minggu (22/08/21) hari ini pukul 08:30 WIB Copyright: © INDOSPORT
Berikut link live streaming duel akbar tinju antara Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas pada Minggu (22/08/21) hari ini pukul 08:30 WIB

FOOTBALL265.COM – Berikut link live streaming duel akbar tinju antara Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas pada Minggu (22/08/21) hari ini pukul 08:30 WIB, di mana juga bakal disiarkan secara langsung di TV nasional.

Duel antara Manny Pacquiao (62-7-2) vs Yordenis Ugas (26-4-0) akan menjadi satu-satunya pertarungan tinju yang akan berlangsung pada akhir pekan ini.

Sebenarnya Manny Pacquiao akan berhadapan dengan Errol Spence Jr untuk memperebutkan gelar IBF dan WBC kelas welter. Namun dua pekan sebelum duel tersebut berlangsung, Errol Spence memutuskan untuk mundur.

Pasalnya, Errol Spence Jr diketahui mengalami cedera berupa robekan pada retina mata kirinya, sehingga ia harus menjalani perawatan medis lebih lanjut.

Namun, Manny Pacquaio yang kini sudah berada di Amerika Serikat sejak awal Juli lalu untuk menjalani latihan bersama Freddie Roach memutuskan untuk tetap tampil di atas ring tinju.

The Pac-Man sendiri akan berhadapan dengan Yordenis Ugas, yang bersedia menjadi lawan dadakan untuk petinju senior berusia 42 tahun itu.

Nantinya Pacquiao dan Ugas akan saling duel dalam 12 ronde untuk memperebutkan gelar juara WBA Super kelas welter milik petinju asal Kuba itu, yang sebelumnya diberikan secara cuma-cuma oleh The Pac-Man pada Januari 2021 lalu.

Pertarungan perebutan gelar juara antara Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas tetap akan berlangsung di T-Mobile Arena, Las Vegas, Amerika Serikat.

Selain duel antara Manny Pacquiao vs Yordenis Ugas, juga bakal ada pertarungan lainnya yang tak kalah menarik dalam acara tersebut.

Salah satunya ialah perebutan gelar WBC-ABC di kelas bulu milik Mark Magsayo (Filipina) melawan Julio Ceja (Meksiko) yang akan berlangsung dalam 12 ronde, sebelum acara utama berlangsung.