Maya Kurnia Indri sangat merindukan tahu petis buatan sang ibunda. Menurut ia menu tersebut menjadi menu wajib yang harus ada pada bulan puasa.
Meski mengakui makanan tersebut tak kaya akan gizi dan bertolak belakang bagi diri yang seorang atlet yang membutuhkan asupan gizi yang cukup untuk stamina tubuhnya. Namun, Maya mengaku bisa lahap menyantap tahu petis buatan sang ibu.
"Tahu Petis itu paling wajib apalagi masakan mama. Meskipun gak ada gizinya, tapi bisa bablasdan mejadi makanan favorit aku," ucap ia.
Tak hanya itu, Maya mengaku sangat bahagia menyambut bulan puasa tahun ini. Sebab ia dapat fokus melaksanakan ibadah puasa tanpa terganggu akan aktifitas voli.
"Tahun ini alhamdulillah bisa fokus ibadah dari awal. KArena biasanya tahun sebelumnya selalu bentrok sama agenda voli," tandas ia.