Timnas Voli Indonesia Raih Medali Perunggu dan Best Opposite Spiker di ASEAN Grand Prix 2022

Selasa, 13 September 2022 12:15 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© Dokumentasi BJB Tandamata
Timnas voli putri Indonesia yang diwakili Bandung BJB Tandamata, meraih medali perunggu ASEAN Grand Prix 2022. Copyright: © Dokumentasi BJB Tandamata
Timnas voli putri Indonesia yang diwakili Bandung BJB Tandamata, meraih medali perunggu ASEAN Grand Prix 2022.
Dihuni Mayoritas Pemain Bandung Bank BJB Tandamata

Sehingga, hal tersebut bisa dimanfaatkan oleh tim lawan untuk mendapatkan poin. Kekurangan tersebut menjadi salah satu perhatiannya pada ASEAN Grand Prix 2022.

"Saya kurang puas dengan permainan anak-anak. Pada poin-poin krusial sering membuat kesalahan sendiri," kata Alim kepada wartawan, Senin (12/09/22).

Alim menuturkan, sebelum tampil di ASEAN Grand Prix 2022, Timnas Indonesia yang mayoritas dihuni pemain Bandung Bank BJB Tandamata, hanya melakukan persiapan kurang dari dua pekan.

Pemusatan latihan untuk menghadapi ASEAN Grand Prix 2022, berlangsung sekitar dua pekan di Bandung dan dimulai dari 21 Agustus 2022. Bahkan, sebelumnya ada pemain yang baru bergabung dengan tim.

"Bahkan ada pemain yang baru dengan timnas, seperti Mediol Yoku," kata pelatih yang turut membawa Bandung Bank BJB Tandamata juara Proliga 2022.

Pada turnamen bola voli se-Asia Tenggara edisi sebelumnya yakni pada 2019, Indonesia menempati posisi kedua baik dari dua leg yang berlangsung. Sementara Thailand sukses menjadi juara.

Saat itu, Indonesia meraih dua kemenangan atas Vietnam dan Philipina dengan skor 3-1, serta satu kekalahan atas Thailand dengan skor 0-3.