Raih Juara 3 Livoli Divisi Utama 2022, BIN Samator Persiapkan Diri Menuju Proliga

Senin, 14 November 2022 19:01 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Humas BIN Samator
Tim bola voli putra Surabaya BIN Samator meraih juara tiga di laga Final Livoli Divisi Utama 2022. Copyright: © Humas BIN Samator
Tim bola voli putra Surabaya BIN Samator meraih juara tiga di laga Final Livoli Divisi Utama 2022.

FOOTBALL265.COM - Tim bola voli putra Surabaya BIN Samator berhasil meraih juara tiga pada laga Final Livoli Divisi Utama 2022. 

Surabaya BIN Samator berhasil menaklukan tim Berlian Bank Jateng dengan point 3-0 (25-21, 25-20, dan 25-22) pada Minggu (13/11/12) di GOR Ki Mageti, Magetan, Jawa Timur.

Dalam pertandingan final voli putra tersebut, Surabaya BIN Samator dan Berlian Bank Jateng sama-sama berjibaku merebut posisi ketiga. 

Tim Surabaya BIN Samator akhirnya menumbangkan Berlian Bank Jateng dengan skor 3-0 dan berhak sebagai juara ketiga. 

Pada pertandingan set pertama hingga ketiga, kedua tim bermain dengan aktraktif, namun tim voli putra Surabaya BIN Samator langsung mendominasi permainan.

Sekretaris Utama Badan Intelijen Negara (BIN), Komjen Pol Bambang Sunarwibowo mengapresiasi kemenangan para pemain voli Surabaya BIN Samator dan STIN Pasundan.

Pencapaian para atlet tersebut merupakan peluang besar dalam meraih kejuaraan selanjutnya, terutama kompetisi Proliga 2023 yang akan datang.

"Allhamdulillah para pemain sudah menunjukan performa yang terbaik dalam pertandingan Livoli, ke depan akan menjadi lebih baik terus dan bisa meraih prestasi semakin cemerlang." 

"STIN Pasundan dan BIN Samator ini merupakan atlet-atlet terbaik kami, kita harapkan bisa lebih banyak lagi prestasinya," kata Bambang, usai pertandingan.