Bandung BJB Tandamata Juara Putaran Satu Final Four Proliga 2023

Minggu, 5 Maret 2023 08:54 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Prio Hari Kristanto
© Dok. Proliga
Bandung BJB Tandamata juara putaran satu Final Four Proliga 2023. (Foto: Dok. Proliga) Copyright: © Dok. Proliga
Bandung BJB Tandamata juara putaran satu Final Four Proliga 2023. (Foto: Dok. Proliga)
Laga Berjalan Sengit

Saat itu, Bandung BJB Tandamata, mengawali babak Final Four Proliga 2023 dengan kemenangan, setelah mengalahkan Jakarta BIN dengan skor 3-2 di Gor Tri Dharma, Gresik, Kamis (23/02/23).

Pertandingan pembuka pada Final Four Proliga 2023 berjalan cukup sengit, bahkan hingga berjalan lima set. Pada set pertama Bandung BJB Tandamata tertinggal dari Jakarta BIN 21-25.

Tim besutan pelatih Alim Suseno, berhasil bangkit di set kedua dan unggul atas Jakarta BIN 25-23. Pada set ketiga Bandung BJB Tandamata kembali menunjukkan kualitasnya dengan unggul 28-26.

Pada set keempat, pertandingan masih berlangsung ketat dan Jakarta BIN mampu bangkit dan unggul dari Bandung BJB Tandamata 24-26. Memasuki set kelima, Wilda Siti Nurfadihlah bisa menguasai laga dengan unggul 15-12.

Sedangkan pada pertandingan kedua Final Four di GOR Tridharma, Gresik, Sabtu (25/02/23), Bandung BJB Tandamata, berhasil meraih kemenangan usai menaklukkan tuan rumah Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 3-2.

Hasil kemenangan tersebut, sekaligus mengukuhkan dominasi Bandung BJB Tandamata yang tidak pernah kalah dalam tiga kali pertemuan dengan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia selama Proliga musim ini.

Bedanya, pada dua pertemuan sebelumnya di babak reguler, Wilda Siti Nurfadihlah dan kawan-kawan, bisa menang dengan skor 3-1, termasuk saat babak reguler putaran kedua di Gresik pada awal Februari lalu.

Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia tampil solid sejak set pembuka dan memberi perlawanan sengit terhadap juara bertahan. Kedua tim saling bergantian menekan hingga terjadi deuce 24-24.

Laga berlangsung sengit dan menegangkan saat kedua tim juga bergantian menciptakan set poin, tetapi Bandung BJB Tandamata yang akhirnya memenangi set pertama dengan skor 33-31.

Memasuki set kedua, Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia bangkit dan berhasil menekan lewat servis serta pertahanan yang rapat.

Sejumlah serangan Bandung BJB Tandamata berhasil digagalkan dan serangan balik Petrokimia sukses berbuah poin. Petrokimia menang 25-20.

Tekanan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia kembali berlanjut pada set ketiga hingga akhirnya sukses membalikkan keadaan untuk memimpin 2-1 dengan merebut set ketiga 25-19.

Saat set keempat, Bandung BJB Tandamata kembali bangkit dan menunjukkan kualitasnya sebagai juara bertahan, dengan unggul 25-19. Sehingga skor imbang 2-2.

Kemudian pada set penentuan, Bandung BJB Tandamata bisa menguasai pertandingan dan unggul meyakinkan atas Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 15-9. Sehingga, game tersebut dimenangkan tim bola voli putri asal Bandung dengan skor 3-2.